Semarakan Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Natuna Gelar Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup

0
154
Kapolres Natuna melontarkan gasing nya dalam pertandingan eksibisi pembukaan kegiatan Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78, di Tugu Gasing, Natuna, Kamis (20/6). (Foto: Alfian)

Mandalapos.co.id, Natuna — Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa terlihat sumringah, setelah memenangkan pertandingan eksibisi dalam pembukaan Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78, Kamis (20/6/2024) di arena Tugu Gasing, Jalan Adam Malik, Bandarsyah.

Percobaan pertamanya dalam memainkan permainan tradisional masyarakat Natuna itu terbilang sukses. Gasing kayu yang dilontarkannya, paling lama berputar dibandingkan peserta lain dari Forkopimda Natuna.

Tak kalah sumringah para peserta tanding gasing dan pejabat yang menyaksikan, seperti Bupati Natuna dan Ketua DPRD Natuna.

AKBP Nanang Budi Santosa mengatakan, tanding gasing ini digelar berkat petunjuk dari Kapolda Kepri yang meminta jajaran Polres untuk menggelar perlombaan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, dengan mengangkat budaya daerah di wilayah masing-masing.

“Petunjuk Kapolda kepada jajaran untuk menyambut Hari Bhayangkara agar tak hanya melaksanakan lomba yang sudah umum, tapi tak lupa mengangkat budaya daerah di wilayah masing – masing untuk dilestarikan dalam menjaga kearifan lokal, agar budaya terus berkembang dan dikenal masyarakat luas,” tutur Nanang dalam sambutannya.

Lanjut dikatakan Nanang, sebagai putera daerah Kepri, Kapolda Kepri juga meminta agar jangan sampai lomba umum selalu diadakan namun kearifan lokal dilupakan.

“Semoga dengan diadakannya lomba gasing ini ke depan permainan gasing menjadi lebih populer, dan kita bisa bersama menjaga kelestarian budaya agar dicintai masyarakat dan dikenal lebih luas lagi,” harap Nanang.

Selain pertangingan gasing tradisional, ungkap Nanang, Polres Natuna juga akan menggelar pertandingan bola voli U-23 yang rencananya bakal digelar pada 25 Juni 2024.

Membuka Tanding Gasing Kapolda Kepri Cup, Bupati Natuna, Wan Siswandi, mengucapkan selamat HUT Bhayangkara kepada seluruh jajaran Polri, Polda Kepri, dan juga Polres Natuna.

Wan Siswandi pun berterimakasih kepada Kapolda Kepri yang sudah menggelar pertandingan gasing ini.

” Karena memang ini budaya kami, ini permainan kami, dan Kapolres sudah turut menjaganya dengan adanya pertandingan ini,” ujarnya.

Tak lupa, Wan Siswandi juga mengucapkan terimakasih kepada TNI-Polri yanh sudah menjaga ketertiban dan keamanan dalam kehidupan masyarakat.

Kepada peserta tanding gasing, Wan Siswandi berharap agar peserta bertanding secara sportiv dan lebih mengedepankan tujuan silaturahmi.

Sementara itu dalam laporannya, Ketua Panitia Pelaksana Tanding Gasing, Wan Aris Munandar, mengatakan kegiatan ini digelar selama 4 hari dan diikuti oleh 8 tim dari 7 kecamatan di Natuna.

” Bunguran Timur 2 tim, Bunguran Timur Laut 1 tim, Bunguran Selatan 1 tim, Bunguran Batubi 1 tim, Bunguran Barat 1 tim, Bunguran Utara 1 tim, dan Pulau Tiga 1 tim,” rincinya.

“Haru dan bangga kami dari komunitas gasing, yang sudah dipercayakan ke komunitas untuk diangkat salah satu budaya di Natuna sehingga kami dipercayakan untuk mengisi dan ambil bagian untuk acara yang diselenggarakan oleh Polres Natuna,” ucap Wan Aris.

Anggota DPRD Natuna itupun menyampaikan permohonan maaf apabila dalam persiapan dan pelaksanaan tanding gasing ini terdapat kekurangan.

“Kami mohon diberikan arahan dan bimbingan agar acara ini bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya. *

*Alfian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini