Mandalapos.co.id, Bengkalis – Langkah Kasmarni dan Bagus Santoso untuk menjadi Bakal Calon Bupati Bengkalis dan Bakal Calon Wakil Bupati Bengkalis terus didukung berbagai pihak.
Kinerja yang terbukti selama masa kepemimpinannya, baik dari tata pemerintahan dan birokrasi, program unggulan untuk masyarakat, serta pemerataan pembangunan, membuat pasangan ini terus dilirik oleh partai politik, untuk menjadikan pasangan ini kembali memimpin Kabupaten Bengkalis 5 tahun ke depan.
Kali ini, DPP PPP menyerahkan Surat Rekomendasi kepada Bakal Calon Bupati Bengkalis Kasmarni dan Bakal Calon Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso.
Penyerahan surat tersebut, dilakukan di DPP PPP, Jakarta Pusat, yang diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP PPP H. Rusli Efendi, didampingi oleh Sekretaris Wilayah DPW PPP Provinsi Riau H. Afrizal Hidayat, Wakil Sekretaris DPW PPP Provinsi Riau Fat Haryanto Lisda, Ketua DPC PPP Bengkalis Rahmad Dhona, Wakil Ketua OKK DPC PPP Bengkalis yang juga merupakan Anggota DPRD Bengkalis Firman, serta Dewan Pakar PPP Bengkalis Rudi Harsono, Kamis (4/7/2024).
Dikatakan Wakil Ketua Umum DPP PPP, selama kepemimpinan Kasmarni dan Bagus Santoso di Kabupaten Bengkalis, banyak program yang menyentuh masyarakat, pembangunan merata di seluruh Kecamatan, dan mereka berdua sangat dekat dengan masyarakat.
“Jadi karakter seperti ini yang cocok untuk menjadi pemimpin-pemimpin di Indonesia, belum lagi prestasinya, ya jadi gak usah diragukan lagi kalau sama Ibu Kasmarni dan Pak Bagus Santoso ini,” puji Rusli Efendi yang juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Rokan Hilir itu.
Sementara itu, Bakal Calon Bupati Bengkalis Kasmarni, usai menerima surat rekomendasi dari DPP PPP, mengucapkan terimakasih atas kepercayaan PPP terhadap dirinya dan Bakal Calon Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, untuk kembali diusung pada Pilkada Kabupaten Bengkalis periode 2024-2029.
“Insya Allah amanah ini akan kami pegang sebaik-baiknya, dan tentunya kami ingin melanjutkan program-program yang telah terlaksana selama masa kepemimpinan kami,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bupati perempuan pertama di Kabupaten Bengkalis itu juga memohon doa dan dukungan penuh, dari seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis di manapun berada, agar ke depan program “Bermasa” ini bisa kembali dilanjutkan.
“Mohon doa restu dan dukungan dari seluruh masyarakat, bersama kita wujudkan Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta Berkelanjutan,” ucapnya.
Dengan diterimanya Surat Rekomendasi dari DPP PPP untuk Pilkada Kabupaten Bengkalis, maka sudah ada 7 Partai yang mengeluarkan rekomendasinya untuk pasangan KBS ini, diantaranya, PDI Perjuangan, Nasdem, PKB, PAN, Perindo, PBB dan PPP.
Dan hingga saat ini, komunikasi intens tetap dilakukan oleh Pasangan KBS terhadap beberapa partai lainnya, seperti Gerindra, PKS dan Demokrat.*
*ALHAFISH