Wabup Kepulauan Anambas Buka Turnamen HUT Desa Piabung dan KTMB, ini Pesannya

0
563

Mandalapos.co.id, Anambas – Wakil Bupati Kepulauan Anambas secara resmi membuka Open Turnamen Sepak Bola HUT Desa Piabung dan Karang Taruna Maju Bersama (KTMB) ke-15 tahun 2023, Selasa (7/11/2023) di lapangan sepakbola desa setempat.

Turnamen HUT Desa Piabung dan karang taruna Maju bersama ( ktmb) yang di ikuti dari beberapa kecamatan yang ada di kabupaten kepulauan.

Ketua Pelaksana Turnamen HUT Desa Piabung dan KTMB, Murhadi, mengatakan turnamen ini bakal mempertandingkan 4 cabang olahraga, yakni sepakbola, futsal, sepak takraw, dan gasing.

“Sepak bola dewasa diikuti 64 tim dari beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Anambas selain kecamatan Jemaja,” ungkapnya.

Murhadi pun berharap kepada masyarakat Desa Piabung untuk sama – sama mendukung turnamen ini agar berjalan dengan tertib dan aman, sehingga berjalan sukses.

Di tempat yang sama, Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhedra, berharap dengan dibukanya Turnamen KTMB ini agar semua club yang bertanding dapat mentaati peraturan.

” Jangan betuombok (berkelahi-red) mainlah dengan sportif agar pertandingan kedua kesebelasan bisa ditonton dengan baik dan indah, apalagi pertandingan sepakbola permainan yang sangat digemari oleh kalangan masyarakat banyak,” pesannya.

Dalam kesempatan itu, Wan Zuhedra juga memberikan donasi sumbangan kepada korban perang di Palestina.

** ADVERTORIAL PEMKAB ANAMBAS

**YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini