Warga Anambas Harapkan Kedatangan Calon DPD RI Dapil Kepri Sirajudin Nur

0
465

Mandalapos.co.id, Anambas – Calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI daerah pemilihan Kepulauan Riau, Sirajudin Nur, diharapkan bisa menyambangi Kabupaten Kepulauan Anambas untuk bertemu langsung masyarakat dan para simpatisannya.

Ketua Koordinator Survey Kepercayaan Masyarakat Terhadap Sirajuddin di Kepulauan Anambas, Farizan, mengatakan, ratusan pendukung Sirajudin Nur sudah mendeklarasikan dukungannya dan meminta kehadiran calon senator DPD RI itu ke Kepulauan Anambas.

Hari ini Sabtu (4/11/2023) Farizan telah melakukan pertemuan dengan masyarakat di Pelabuhan Nelayan Desa Tarempa Barat, tak lain hal itu ia lakukan untuk melakukan survei  dan melihat antusias masyarakat untuk mendukung kedatangan Sirajudin Nur ke Kepulauan Anambas.

Menurut Farizan, permintaan agar Sirajudin Nur datang ke Kepulauan Anambas agar masyarakat bisa mendengarkan langsung  program-program yang diusungnya, selain itu dengan bertatap muka masyarakat juga bisa menyampaikan langsung aspirasi dan keluhannya.

Lanjut Farizan mengatakan, salah satu yang menjadi harapan warga ketika dirinya melakukan survei adalah persoalan di bidang kesehatan.

“Karena kita lihat masyarakat Anambas kalau sakit dirujuk keluar daerah seperti Batam dan Pinang, dari Pemda Anambas memang membantu dari segi pemulihan dan rekom, tapi pengurusan setelah itu kami harap pak Sirajudin bantu sampai ke rujuk,” ungkapnya.

“Saya lihat sementara ini masyarakat Kelurahan Tarempa dan Tarempa Barat siap menerima kedatangan beliau,  jadi nanti masyarkat bisa menyampaikan keluh kesahnya ke beliau,” sambung Farizan.

Menurut Farizan, Sirajudin Nur merupakan sosok yang selama ini fokus pada permasalahan di bidang pendidikan dan kesehatan. Sehingga ia menilai, tak salah jika masyarakat Kepulauan Anambas menaruh harapan kepadanya untuk mengatasi permasalahan kesehatan yang dihadapi masyarakat kabupaten terluar itu.

Sebagai informasi, Sirajudin Nur merupakan Anggota DPRD Kepri aktif yang sudah dua periode menduduki kursi legislatif di provinsi berjuluk Bumi Segantang Lada .

Maju sebagai Calon DPD RI Dapil Kepri, Sirajudin membawa 5 prioritas kerja untuk Kepri jika dirinya terpilih sebagai Anggota DPD RI.

Lima prioritas kerja itu yakni;

  1. Perluasan akses dan pemerataan kualitas pendidikan,
  2. Pelayanan kesehatan yang berkeadilan, profesional dan bertanggung jawab,
  3. Pengembangan sumber daya kebudayaan sebagai identitas daerah,
  4. Pengembangan ekonomi kerakyatan berbasis koperasi, UMKM, dan kelompok usaha bersama,
  5. Peningkatan kapasitas SDM Masyarakat berbasis kompetensi.

Bukan hanya itu saja, Sirajudin Nur juga akan mengupayakan agar RUU Daerah Kepulauan dapat disahkan.  ** YAHYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini